Cara Mengecek Siapa Saja yang Unfollowers Instagram Kamu dengan Aplikasi Ini

Andro-POP – Sudah punya akun Instagram belum? Kalu belum, buruan buat deh sebelum kamu di cap sebagai anak gk gaul dan gk kekinian hihihi. Instagram adalah sebuah media social berbasis image dimana pada sosmed ini kita akan menemukan banyak sekali gambar pada setiap status yang orang buat.

Ya, memang pada dasarnya jika kamu mau membuat status wajib menggunakan foto ataupun video pendek. IG (Sebutan keren dan singkat untuk Instagram) memiliki fitur yang unik dimana kamu bisa membuat video live dan juga Instagram Stories yang bisa di lihat oleh semua orang ataupun oleh followers kamu.

Upss… sudah tau apa itu followers? Followers adalah orang yang mengikuti akun IG kamu. Biasanya kalau artis, jumlah Followers ini bisa sampai jutaan. Namun tidak jarang juga kok orang biasa yang memiliki jumlah “pengikut” yang juga banyak.

Buat kamu yang ngerasa punya followers banyak dan akhir-akhir ini makin berkurang, kamu bisa cobain cara yang akan admin bagikan berikut untuk mengetahui siapa saja yang unfollow instagram kamu.

Aplikasi ini bisa berjalan di android, jadi pastikan kamu sudah mengunduhnya di Play Store.

2 Aplikasi Terbaik dan Jitu untuk Mengetahui Siapa Saja yang Unfollow Instagram

Cara termudah untuk mengetahui siapa saja yang unfollowers instagram kita adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga (aman) dimana nanti kita akan login langsung dengan akun IG kita. Kalian tidak perlu khawatir akan ada phising disini, aplikasi ini sudah terbukti dan memang aman dalam hal menjaga akun Instagram.

1. Unfollowers for Instagram

Aplikasi ini menurut saya cukup lengkap soalnya bisa mengetahui siapa saja orang yang tidak mengikuti kita (yang dulunya jadi followers maupun enggak) namun kita mengikut akun IG nya. Juga menariknya lagi aplikasi Unfollowers for Instagram ini bisa mengetahui pengikut hantu yang mana tidak pernah like dan juga komen di status anda.

Simak juga 👉  5 Aplikasi AntiVirus Terbaik Untuk Android dan Ringan

Nah ini yang saya suka, fitur unfollow all dimana anda dapat berhenti mengikuti semua akun IG yang anda ikuti secara massal. Dan fitur lainnya yang tidak kalah keren yaitu anda bisa mendaftarkan akun ke daftar hitam ataupun putih. Tertarik untuk mencoba? Unfollowers for Instagram tersedia secara gratis di Play Store.

2. InstaFollow for Instagram

Pada aplikasi nomor 2 ada InstaFollow for Instagram buatan INNOVATTY ini juga bisa melihat siapa saja yang unfollow instagram kita. Aplikasi ini juga cukup komplit karena bisa memonitoring jumlah pengikut yang hilang, jumlah pengikut yang di peroleh, jumlah teman bersama dan jumlah penggemar.

InstaFollow for Instagram memberikan fitur premium bagi anda yang mau membelinya. Fitur tersebut adalah dukungan beberapa akun IG dan juga tanpa iklan. Jadi anda bisa memilih mau menggunakan yang mana. Namun sayang sekali karena saya rasa fiturnya masih lebih bagu aplikasi nomor 1. Tapi tidak ada salahnya bila anda mau mencobanya, silahkan dapatkan di Play Store.

Pengen dapet like IG banyak? BacaRahasia Dapatkan Banyak Like Foto Instagram Paling Cepat

Saat ini sudah serba gampang, dibantu dengan aplikasi diatas anda sudah bisa mengetahi saja unfollowers instagram anda dengan cepat dan mudah. Dan yang terpenting adalah GRATIS. Jika anda ingin tau trik IG yang lain, silahkan lihat pada tag #Instagram yang ada di blog ini. Selamat mencoba 😀