Tutorial Lengkap Cara Upload 10 Foto dan Video Instagram Sekaligus

Andro-POP – Berikut ini kami akan bagikan secara lengkap untuk panduan cara upload foto dan video instagram dalam jumlah banyak sekaligus. Beberapa hari yang lalu instagram telah melakukan pembaruan pada aplikasnya, yaitu sebuah fitur yang bernama share multiple photos and videos atau bisa di sebut juga “Carousel” dimana anda dapat meng-upload 10 foto atau video instagram secara langsung.

Tentu update tersebut membawa keunikan tersendiri bagi pengguna IG, anda tentu dapat memamerkan koleksi anda ataupun menunjukkan ke banyak teman sebuah koleksi foto hasil hunting atau selfie.

Fitur ini tentu penting bagi kamu yang suka posting foto instagram terbaru, apalagi yang suka update dengan foto-foto traveling. Tentu hal itu jadi lebih mudah, kamu bisa mengelolmpokannya dalam satu status saja (koleksi). Namun perlu kamu ketahui bahwa fitur ini hanya terdapat pada instagram versi terbaru yakni 10.9.0 yang bisa kamu update di Play Store.

Sedangkan untuk cara upload 10 foto atau video di instagram, akan kami paparkan kepada kalian dibawah ini.

Cara Upload 10 Foto dan Video Instagram dengan Mudah

  1. Pastikan kamu sudah update instagram versi terbaru di Play Store
  2. Setelah update, silahkan restart hp anda lalu jalankan Instagram
  3. Tap tombol upload foto seperti biasa
  4. Dan sekarang anda akan melihat sebuah tombol baru yakni PILIH BEBERAPA
  5. Silahkan pilih foto/video mana saja yang ingin di upload (tidak boleh lebih dari 10)
  6. Setelah memilih, tap Selanjutnya
  7. Dan bagikan!

Baca juga:

  • 6 Trik Dapatkan 1000++ Followers Instagram dalam 1 Hari Saja
  • Download InstaLike .APK for Android : Aplikasi Like Instagram
  • Cara Melacak Teman via Foto di Instagram

Pastikan koneksi internet anda stabil saat mengunggah foto maupun video. Tunggu beberapa saat, lalu silahkan lihat hasil dari upload tersebut. Semoga tutorial cara upload foto instagram banyak bisa berguna, dan cara ini bisa anda lakukan di android dan iPhone. Selamat mencoba.

Simak juga 👉  Cara Mengubah Font Dan Boot Animation Android Tanpa PC