Begini Cara Logout/Keluar Dari Aplikasi Smule Android dengan Mudah

Andro-POP – Smule adalah aplikasi karaoke android terbaik untuk saat ini yang sudah memiliki puluhan ribu pengguna di seluruh dunia. Anda bisa berkaraoke bersama orang lain dengan fitur duet, ataupun bernyanyi secara solo hingga di dengarkan oleh ribuan orang di luar sana. Bukan hanya bernyanyi suara saja, namun gambar anda pun bisa dilihat oleh semua orang dengan menggunakan fitur video.

Untuk menggunakan aplikasi smule, anda tinggal mengunduhnya di Play Store dan juga bisa langsung bernyanyi. Namun untuk membuka beberapa lagu, anda di haruskan berlangganan VIP smule baik itu perbulan dan pertahun.

Untuk membuat akun smule kita dimudahkan oleh beberapa cara, seperti menggunakan akun sosial media facebook dan Google Plus untuk login. Sedangkan banyak yang bertanya bagaimana cara logout dari Smule di Android? Dan itulah yang akan kami bahas pada pertemuan kali ini.

Cara Logout (Keluar) dari Smule Android dengan Mudah

Memang anda tidak akan menemukan fitur keluar akun pada aplikasi smule, namun sebenarnya sangat mudah jika anda ingin log out dari smule di android anda. Simak caranya berikut ini.

  1. Sebumnya, pastikan anda sudah menutup aplikasi smule terlebih dulu
  2. Masuk ke Setelan > Aplikasi > lalu cari/gulir kebawah untuk menemukan Sing!
  3. Tap aplikasi tersebut, dan silahkan pilih Hapus data
  4. Maka dengan begitu, akun yang sudah pernah login pada aplikasi smule akan keluar/log out
  5. Selesai

Tips: Pastikan sebelum logout dari smule sing, anda sudah ingat akun anda agar nanti bisa login kembali. Jika anda login dengan akun facebook, pastikan anda tidak lupa dengan email dan kata sandi fb anda.

Trik terkait Smule:

Simak juga 👉  Aplikasi Antivirus Terbaik Android dan Gratis

Biasanya cara ini di gunakan oleh penyedia jasa VIP smule murah yang biasanya menawarkan jasa vip sebesar 50k. Namun ada juga beberapa di antara mereka yang menyediakan jasa vip yang 30rb setahun. Semoga cara logout dari aplikasi smule android ini bermanfaat dan selamat mencoba.