Aplikasi Dzikir Islam Android Terbaik

Aplikasi Dzikir Islam Android Terbaik – Di bulan Ramadhan yang akan datang ini memang sangat baik untuk menambah ibadah kita kepada Allah yang maha kuasa, dengan meningkatkan amalan kita maka di bulan yang penuh berkah tersebut kita akan mendapatkan pahala yang banyak pula. Salah satunya dengan memperbanyak bacaan dzikir, namun terkadang kebanyakan dari kita mudah lupa terhadap bacaan dzikir dan oleh karena itu disini saya akan membagikan beberapa aplikasi dzikir yang cocok untuk Android agar memudahkan anda dalam membaca dan juga menghafal bacaan dzikir.

Disini juga kami menyediakan tidak hanya satu aplikasi dzikir yang bisa anda dapatkan namun ada beberapa aplikasi dzikir yang akan saya bagikan dengan gratis untuk anda semua. Tidak salah bila teknologi juga bisa di manfaatkan sebagai wadah ibadah kita kepada Allah SWT. Dan dengan aplikasi ini akan semakin mendekatkan kita kepada yang maha kuasa serta dapat membantu kita untuk meningkatkan amal di bulan puasa.

Baiklah berikut adalah beberapa aplikasi dzikir di Android yang akan saya bagikan secara gratis via playstore.

Aplikasi Dzikir Pagi dan Petang

Aplikasi Dzikir Pagi dan Petang

Seperti namanya bahwa aplikasi ini sangat cocok bila di baca di waktu pagi dan petang, aplikasi dzikir pagi dan petang ini di buat dan di publikasikan oleh Bakekok Publisher. Dan fitur yang di hadirkan cukuplah lengkap seperti Dalil Hadist, Dalil Al Qur’an, Surat Pendek, Manfaat Dzikir. Tergolong lengkap pada aplikasi dzikir pagi dan perang ini. Dan jika anda tertarik untuk memilikinya silakan unduh dengna gratis via google play di bawah ini.

Download

 

Aplikasi Doa dan Dzikir Setelah Shalat

Aplikasi Dzikir Islam Android TerbaikDan untuk aplikasi dizikir yang satu ini bisa di bilang cukup populer pasalnya sudah lebih dari 5000 pengguna yang telah mengunduh dan menggunakannya. Tidak hanya itu aplikasi ini juga mendapatkan rating yang cukup tinggi yakni 4.5 keren bukan? Aplikasi di besut oleh David Setyo. Dengan rating tersebut tentunya fitur pada aplikasi ini memanglah sangat menarik dan bermanfaat yang di antaranya ialah dzikir shalat sunnah, doa doa dzikir shalat fardhu, dzikir dzikir pilihan dan juga doa doa shalat fardhu. Jika anda tertarik untuk menggunakannya silakan anda unduh via google paly di bawah ini.

Simak juga 👉  Aplikasi Pembuat Game di Android (Tanpa Coding)

Download

 
Aplikasi Lima Dzikir Utama

Aplikasi Lima Dzikir Utama

Masih dalam aplikasi besutan David Setyo dalam aplikasi tidak jauh berbeda dengna aplikasi dzikir yang pertama akan tetapi yang ini lebih simple dan juga praktis. Jika anda ingin mencobanya silakan anda unduh via google play di bawah ini.

Download